Follow Us On Facebook

Selasa, 12 Januari 2016

Inilah 'Rumah Terakhir' Komedian Budi Anduk

Komedian yang menghembuskan napas terakhir di usia 47 tahun ini dikenal berkat acara ‘Tawa Sutra’. Wajahnya pertama kali dilihat di acara ‘Ngelaba’ bersama trio Akrie, Parto, dan Eko Patrio. (via instagram/@merdika_agustin)

Senja ini Jakarta mendung. Jakarta yang kelam seolah menjadi saksi kepergian salah satu komedian terbaik
Indonesia untuk selama-lamanya. Budi Anduk tutup usia lantaran kanker paru-paru yang diidapnya sejak lama. Liang erukuran 1x2 meter pun telah disiapkan di TPU Kemang, Jaticempaka, sebagai 'rumah terakhir' bagi Budi Anduk.

Sebelum dimakamkan, jenazah Budi lebih dulu dibawa ke rumah duka di kawasan Jatiwaringin, Bekasi. Almarhum juga sempat disalatkan di Masjid Al Abrar dekat kediamannya sebelum dibawa ke 'rumah' terakhirnya.

Jarak 'rumah' Budi dengan pusara ibunya memang tidak begitu jauh. Hanya sekitar 200 meter dari tempat Budi dimakamkan,  terlihat pusara berwarna hitam atas nama Ny. Marice. Di situ tertulis, ibu Budi wafat pada 14 Juli 2010 silam.

"Nanti dimakamkannya dekat-dekat sini. Di samping makam ibunya," ucap Bopak Castello saat dijumpai di rumah duka, kawasan Jatiwaringin, Bekasi, Senin (11/1/ 2016) sebelum jenazah tiba.

Sosok Budi Anduk memang memiliki kesan tersendiri bagi rekan-rekan komedian. Semisal Bopak Castello yang melihat Budi merupakan pribadi yang tidak pernah mengeluh. Bahkan almarhum kerap marah jika disarankan untuk memeriksakan kondisi kesehatannya.

Diberitakan sebelumnya, Budi Anduk menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Dharmais, sekitar pukul 14:31 WIB siang tadi lantaran kanker paru-paru stadium 4. Selamat tinggal Budi Anduk. Keceriaanmu akan selalu kami kenang selama-lamanya.  

Sumber: www.bintang.com






0 komentar:

Posting Komentar